Berita
Sekeluarga Jatuh dari Lantai 22 Apartemen Teluk Intan di Jakarta Utara

Jakarta Utara – Tragedi memilukan terjadi di kawasan Penjaringan, Jakarta Utara, di mana empat orang tewas setelah terjatuh dari lantai 22 apartemen Teluk Intan. Kepolisian menduga bahwa keempat korban tersebut bunuh diri dengan menjatuhkan diri.
Polisi Masih Menyelidiki Motif

Kapolres Metro Jakarta Utara – , Kombes Gidion Arif Setyawan
Kapolres Metro Jakarta Utara, Kombes Gidion Arif Setyawan mengatakan bahwa Keempat mayat tersebut meninggal dunia dengan luka serius setelah ditemukan terjatuh dari lantai 22 apartemen Teluk Intan. Untuk penyebab apakah bunuh diri atau hal lainnya belum diketahui.” Korban-korban tersebut terdiri dari dua pria, EA (51) dan JW (13), serta dua wanita, AIL dan JL (16). Mereka mengalami luka-luka serius di bagian kepala dan patah tangan serta kaki.
Saat ini, jenazah keempat korban telah dievakuasi ke rumah sakit. Polisi masih menyelidiki motif di balik aksi yang diduga bunuh diri tersebut. “Empat jenazah tersebut dibawa oleh 3 unit mobil ambulans ke RS Cipto Mangunkusumo untuk dilakukan Visum Et Refertum, dan saksi diamankan oleh Piket Reskrim untuk dimintai keterangan lebih lanjut,” kata Gidion.
Seorang petugas keamanan menyatakan bahwa dia mendengar suara keras ketika keempat korban jatuh dari lantai 22 apartemen. Mereka ditemukan tewas di lobby apartemen. “Ketika saksi sedang berjaga di depan lobby mendengar suara benturan yang keras, ketika menoleh ternyata terdapat 4 mayat,” kata Kombes Gidion.
Diduga Satu Keluarga
Para korban, yang diduga merupakan satu keluarga, ditemukan tergeletak di depan lobi apartemen. “Korban sudah tergeletak di pelataran parkir dalam posisi terlentang, selanjutnya anggota sekuriti melaporkan kejadian tersebut ke Polsubsektor Teluk Intan,” tambah Gidion.
Penyelidikan lebih lanjut masih dilakukan untuk mengungkap detail lebih lanjut mengenai motif di balik aksi bunuh diri tersebut. Informasi ini mengingatkan kita pentingnya mendukung dan menghubungi pihak-pihak yang dapat membantu jika mengalami kesulitan mental serupa.
Sumber Gambar: Detik; Berita Satu